Post

Presiden RI Joko Widodo membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Investasi 2021 yang diselenggarakan oleh Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
Presiden Jokowi hadir membuka acara dan memberikan sambutan di depan 300 peserta yang hadir secara fisik dan 2.500 peserta yang hadir secara virtual,
terdiri dari Pejabat Pemerintah Pusat, Gubernur, Bupati, Walikota, Sekretaris Daerah serta Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) provinsi dan kabupaten/kota.
Rakornas Investasi kali ini mengambil tema "Hilirisasi dan Kolaborasi untuk Pertumbuhan Berkelanjutan".
Dalam kegiatan ini Presiden juga memberikan Anugerah Layanan Investasi 2021 kepada Kementerian/Lembaga, Provinsi, dan Kabupaten/Kota terbaik. Jakarta, 24 November 2021 -